Cara Menarik / Mencairkan Uang Dari Akun Paypal

Sekarang makin mudah untuk menarik saldo atau uang di akun paypal. Paypal memberi beberapa opsi atau cara bagi para penggunanya untuk menarik uang, salah satunya adalah mengirimnya langsung ke rekening bank lokal anda. Sebelum melakukan penarikan, anda sudah seharusnya menghubungkan rekening bank anda pada akun paypal terlebih dahulu. Jika anda belum menghubungkan bank lokal anda ke paypal, berikut caranya:

Pastikan anda sudah menjadi verified member di paypal sebelumnya.

  • Login ke akun paypal anda.
  • Klik My Account --> Profile --> Add or Edit Bank Account
  • Isi semua data yang diperlukan mengenai rekening bank anda di kolom yang tersediakan.
cara menarik uang di paypal

  • Setelah itu klik Continue dan anda akan dibawa ke halaman selanjutnya, yaitu halaman Review Informasi Rekening Bank Anda. Pastikan semua data terisi dengan benar sebelum menekan tombol Save.

cara menambah akun bank lokal ke paypal

Paypal akan mengirim email untuk memberitahu bahwa proses menghubungkan rekening bank anda ke paypal telah berhasil.

Anda bisa menghubungkan lebih dari satu rekening bank lokal anda ke paypal.

Melakukan Withdraw (Penarikan dana) pada akun Paypal.


  • Login ke akun paypal anda.
  • Klik link ‘Withdraw’ yang berada di atas kiri.
  • Masukkan jumlah uang yang ingin anda tarik pada kolom yang telah disediakan.
cara mencairkan uang dari paypal

  • Pilih bank mana (jika terdapat lebih dari satu rekening bank yang anda hubungkan ke akun paypal) yang ingin anda deposit kan dana tersebut.
  • Klik Continue, dan anda akan dibawa ke halaman Review mengenai data penarikan uang. Cek apakah ada salah data yang tercantum disitu.
cara mengambil uang dari paypal

  • Setelah itu klik Submit.

Uang yang ditransfer akan mengambil waktu sekitar 2-4 hari kerja. Pastikan nama di akun paypal sama persis dengan nama pada akun rekening bank lokal anda. Tiap kali anda withdraw akan dikenakan biaya sebesar 16rb (jika jumlahnya dibawah Rp 1.500.000,) dan gratis jika ditarik dengan jumlah minimal Rp 1.500.000, atau lebih.

Cara lain untuk penarikan dana/uang dari account paypal yaitu withdraw dengan kartu debit, kartu kredit, atau prepaid card Visa. Tentunya anda sudah harus memiliki kartu kredit Visa atau Mastercard yang terhubung ke account paypal anda. Untuk mengetahui apakah kartu kredit anda bisa digunakan untuk penarikan saldo paypal bisa dicek melalui link My Account --> Profile --> Add or Edit Credit Card, perhatikan apakah status kartu tertulis Accepts Paypal withdrawals yang berarti sudah bisa digunakan untuk penarikan alias withdraw.

Caranya sebagai berikut:
  • Login ke akun paypal.
  • Klik link ‘Withdraw’ yang ada diatas kiri.
  • Pilih ‘Withdraw Funds To Your Cards’.
  • Isi dengan jumlah yang ingin anda tarik, pilih kartu yang ingin digunakan, setelah itu tekan Continue untuk memproses transaksi tersebut.
Ada biaya fee tiap kali anda withdraw, yaitu sekitar $5 USD. Dana yang di tarik ke kartu kredit akan muncul sebagai kredit pada statement kartu kredit anda dan bisa digunakan untuk mengurangi tagihan kartu kredit bulanan atau dapat juga ditarik langsung uangnya.

No comments:

Post a Comment