Cara Mengarahkan & Memindahkan (Transfer) Domain ke Name Server

Untuk mengarahkan domain ke website anda tentu saja sudah harus memiliki nama domain dan akun hosting. Akun hosting, atau web host adalah tempat di mana file-file website anda disimpan.  Setelah memiliki akun hosting, pihak hosting akan memberitahu anda mengenai pengaturan DNS (atau Domain Name Servers), anda perlu mengarahkan domain anda kesana agar file-file anda bisa terpublikasi secara online.
  • Jadi langkah pertama anda perlu mencari tahu host DNS setting yang disediakan. Biasanya namanya seperti: ns1.contoh.com & ns2.contoh.com.
    Biasanya anda akan diberitahu via email setelah anda berhasil register di sebuah hosting. Jika masih kebingungan anda bisa bertanya langsung ke pihak hosting.
  • Langkah kedua adalah memasukkan name server ke domain anda. Login ke akun registrar anda lalu cari bagian custom name server. Kebanyakan registrar akan melabelnya DNS Settings atau Domain Name Server Setup.
Setelan itu anda perlu menunggu antara 48-72 jam, meskipun kadang name server bisa terupdate dalam jangka waktu hanya sekitar 30 menit - 2 jam.

Bagaimana cara transfer domain dari satu registrar ke registrar lainnya?

  • Pertama-tama unlock domain anda serta non-aktifkan proteksi whois pada tempat di mana anda membeli domain sebelumnya.

    Bagaimana cara unlock domain anda?

    Kunci domain, atau yang disebut juga domain lock, adalah lapisan keamanan tambahan untuk menjaga agar domain tidak sembarangan dipindahkan oleh pihak yang bukan pemiliknya. Anda dapat mengunci atau membuka kunci domain Anda dengan mengikuti instruksi di bawah ini:

    Cara mengunci / membuka kunci domain
  1. Masuk ke akun Name.com Anda.
  2. Klik tombol MY DOMAINS, yang terletak di sudut kanan atas.
  3. Klik ikon Gembok di sebelah kiri domain untuk Mengunci atau Membuka Kunci.

    Langkah diatas hanya mempengaruhi pemindahan atau jika anda ingin melakukan transfer domain, jadi disarankan agar membiarkan nama domain anda terkunci kecuali jika Anda ingin mentransfernya ke registrar lain.
  • Langkah selanjutnya yaitu memasukkan nama domain yang ingin anda transfer. Anda akan diminta untuk masukkan kode EPP di mana kode ini bisa anda temukan di tempat anda membeli domain sebelumnya.

Apa lagi tuh yang namanya kode EPP?

Kode otorisasi domain (juga disebut sebagai Kode Auth atau Kode EPP) memberikan tingkat keamanan ekstra untuk pendaftaran nama domain. Kode ini unik untuk setiap nama domain dan diberikan oleh pendaftar pada saat pendaftaran. Anda akan memerlukan Kode Auth untuk mentransfer domain dari satu registrar ke yang lain.

EPP adalah singkatan dari Extensible Provisioning Protocol. Kode EPP sensitif terhadap huruf besar-kecil. Panjang kode EPP bisa dari 8 hingga 32 simbol dan harus mengandung setidaknya 1 huruf, 1 angka dan 1 simbol khusus (seperti #, $,%, * dll.). Transfer berlangsung dalam sepuluh hari, tetapi biasanya kurang dari lima hari.

No comments:

Post a Comment